Pospam Suramadu Antisipasi Lonjakan Arus Balik

seputarperak.com

Seputarperak.com- Sejak beberapa hari terakhir, arus balik mulai terjadi. Hal ini membuat para personil yang bertugas di Pospam mulai meningkatkan pemantauan. Salah satunya seperti yang dilakukan personil Polsek Kenjeran di Pospam Suramadu, Kamis, 21 Juni 2018.

Dari pemantauan personil Polsek Kenjeran, belum banyak pemudik yang kembali ke Surabaya. Arus balik lebaran diperkirakan baru mencapai puncaknya pada Sabtu dan Minggu ini.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Apel Pagi, Beri Arahan Terkait Penyekatan & Penerapan Protokol Kesehatan di Pospam

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, masih sepinya arus balik, bukan berarti membuat para personil mengurangi kewaspadaan. Justru mereka dituntut untuk meningkatkan kewaspadaan.

Baca juga: Polsek Krembangan Terus Lakukan Operasi Penyekatan, Cegah Masyarakat Mudik Lebaran

“Diperkirakan puncaknya pada Hari Sabtu dan Minggu. Untuk saat ini, arus balik dari Madura ke Surabaya sudah mulai terjadi, tapi tidak terlalu padat,” ujarnya.

Pemantauan ini dilakukan, untuk mengantisipasi tindak kriminalitas yang menimpa para pengemudi.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Cek Pospam & Pantau Prokes Pengunjung Wisata Kenpark

“Seperti yang kita ketahui, para pelaku kriminal biasa memanfaatkan momen-momen padat lalu lintas. Terutama pelaku jambret. Untuk itulah, personil disiagakan, agar mereka bisa bertindak cepat saat melihat ada pelaku kriminal beraksi,” terangnya. (hum)  

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru