Wakapolsek Krembangan Beri Arahan Tingkatkan Sinergitas Bersama Instansi Samping

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kegiatan jam pimpinan dilaksanakan Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Senin pagi, 10 Juni 2019.

Acara yang rutin dilaksanakan setiap Senin pagi sebagai bagian dari Program Senin Militan ini dipimpin Wakapolsek Krembangan, AKP Prayitno, SH.

Baca juga: Pimpin Apel Pagi, Kapolres Tanjung Perak Ingatkan Untuk Tetap Tegakkan Disiplin Protokol Kesehatan

Dalam kegiatan tersebut Wakapolsek memberikan arahan kepada para personil, agar terus menjalin sinergitas dengan instansi samping.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Apel Pagi, Beri Arahan Terkait Penyekatan & Penerapan Protokol Kesehatan di Pospam

Hal ini penting, untuk menciptakan kondusifitas di masyarakat. Terutama mengantisipasi tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, Program Senin Militan merupakan salah satu diantara enam Program Unggulan yang berisi jam pimpinan dan cangkrukan.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Apel Pagi Jam Pimpinan, Sampaikan Pesan Jaga Kesehatan di Bulan Ramadhan

“Untuk jam pimpinan adalah kegiatan pemberian pengarahan dari pimpinan kepada bawahan, yang berkaitan dengan tugas-tugas kepolisian. Ini rutin kami laksanakan setiap Senin pagi,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru