Kapolres Tanjung Perak Pimpin Apel Pagi Jam Pimpinan, Sampaikan Pesan Jaga Kesehatan di Bulan Ramadhan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Apel pagi jam pimpinan digelar di Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Senin, 19 April 2021 di lapangan Mako. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 yang diikuti seluruh personil dan ASN.

Pelaksanaan apel dipimpin Kapolres AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH yang juga diikuti Wakapolres Kompol Anggi Saputri, SH, S.I.K, MH serta para pejabat utama (PJU) Polres dan Kapolsek jajaran.

Baca Juga: Forkopimda Sampang Pimpin Apel Deklarasi Pelajar Merdeka Lawan Covid-19 Di Kabupaten Sampang

Dalam kegiatan ini Kapolres memberikan arahan kepada para personil untuk terus meningkatkan kinerja. Termasuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga: Pimpin Apel Pagi, Kapolres Tanjung Perak Ingatkan Untuk Tetap Tegakkan Disiplin Protokol Kesehatan

Selain itu juga disampaikan agar upaya-upaya untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 tetap dilaksanakan. Termask lewat kegiatan operasi masker dan pemberlakuan jam malam.

Tidak hanya itu. Kapolres juga menyampaikan para personil agar tetap menjaga kesehatan ditengah menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Apel Pagi Sekaligus Penandatanganan Pakta Itegritas Tidak Menyalahgunakan Narkoba

Menurut Kapolres, kegiatan apel pagi jam pimpinan ini rutin digelar setiap Hari Senin pagi.

“Dalam apel ini pimpinan bisa menyampaikan langsung apa yang dikehendaki pada para personil sehingga kinerja diharapkan dapat dilaksanakan secara maksimal,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal