Panit Binmas Polsek Asemrowo Pimpin Pengamanan Jalur Bonek di Jembatan Branjangan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan jalur lintasan supporter Bonek dilakukan Polsek Asemrowo di seputaran Jembatan Branjangan arah Greges-Kalianak, Sabtu siang, 10 Agustus 2019.

Kegiatan ini dipimpin Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo dan diikuti personil gabungan Unit Lantas dan Unit Sabhara.

Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Pengamanan jalur ini ditujukan untuk mencegah hal-hal negatif sekaligus melancarkan perjalanan para supporter Bonek yang akan menuju stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Sedianya para supporter Bonek akan menyaksikan pertandingan sepak bola antara Persebaya Surabaya melawan Madura United yang bakal digelar Sabtu sore.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, pengamanan ini akan terus dilakukan sampai pertandingan berakhir dan para supporter kembali pulang ke tempat asal mereka masing-masing.

Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

“Melalui pengamanan ini kami berusaha mencegah terjadinya gesekan para supporter Bonek dengan pengguna jalan lainnya. Termasuk juga mencegah kemacetan,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal