Panit Binmas Polsek Semampir Sampaikan Pesan Waspada Radikalisme

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk mencegah masuknya paham radikal, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rajin menyampaikan penyuluhan kepada masyarakat dan tokoh agama (toga).

Diantaranya seperti yang dilakukan Ipda Munir, Panit Binmas Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada Bapak Muhsin, salah seorang toga warga Jalan Wonokusumo.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Sambang KTS, Sampaikan Himbauan Untuk Tetap Menegakkan Disiplin Protokol Kesehatan

Dalam pertemuan yang dilakukan Kamis siang, 15 Agustus 2019, Ipda Munir menyampaikan kepada Bapak Muhsin agar tidak terpengaruh oleh ajaran-ajaran radikal yang mengajak untuk membenci umat beragama lain.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Semampir Sosialisasikan PPKM Darurat Kepada Pedagang Makanan di Jalan Nyamplungan

Ipda Munir juga menghimbau supaya Bapak Muhsin waspada terhadap berita-berita negatif bermuatan SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat) yang beredar di media sosial. Hal ini dikarenakan banyak sekali berita bohong alias hoax yang sengaja dibuat untuk memecah belah persatuan dan kesatuan di masyarakat.  

Diungkapkan Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, upaya untuk mencegah masuknya paham radikal ini terus diwujudkan melalui himbauan kepada masyarakat.

Baca Juga: Polsek Semampir Bareng Koramil & Satpol PP Jaring Pengguna Jalan Tanpa Masker

“Kami tidak ingin ajaran radikal sampai masuk sehingga memunculkan gejolak di masyarakat. Karena itulah himbauan terus kami sampaikan termasuk kepada para toga dan tomas,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal