Kapolres Tanjung Perak Ikut Ngonthel Bareng Hari Lalu Lintas

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polres Pelabuhan Tanjung Perak ikut memeriahkan acara Ngonthel Bareng  dengan tema, ‘Jogo Jawa Timur Menuju Indonesia Maju’ yang digelar Polda Jatim dalam rangka memperingati HUT Lantas Ke 64, Minggu, 22 September 2019.

Kegiatan ini mengambil start dari Sentra UKM akses Suramadu sisi Bangkalan, Madura, yang dimulai dengan seremonial pada pukul 03.24. Sementara untuk mulai start Ngonthel Bareng berlangsung pukul 06.00 hingga berakhir di Makodam V Brawijaya.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Acara yang diikuti oleh sekitar 6 ribu orang ini turut dihadiri Kapolda Jatim Irjen Pol Drs Luki Harmanto beserta Gubernur Jatimm Dra Hj Khofifah Indar Parawansah.

Hadir pula sejumlah pejabat dari berbagai institusi, termasuk Pangdam V/ Brawijaya Mayor Jenderal TNI R. Wisnoe Prasetja Boediana.

Saat itu Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi juga turut hadir bersama Wakapolres Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K,Msi dan sebanyak 50 personil yang menggunakan pakaian adat Papua Barat.

Baca Juga: Masuk Mapolda Jatim Masyarakat Wajib Siapkan Aplikasi PeduliLindungi, Kapolda Jatim:Ini Dilakukan Di seluruh Jajaran Satker

Adapun rute yang dilalui yakni Jalan H.M Noer – Pertigaan Kedung Cowek – Raya Kenjeran – Jalan Kapasan – Jalan Bunguran -  Jalan Waspada – Jalan Siaga – Jalan Stasiun Kota – Jalan Pahlawan – Jalan Gemblongan – Jalan Tunjungan – Jalan Gubernur Suryo – Monumen Polisi Istimewa – Jalan Dr Soetomo – Jalan Diponegoro – Jalan Kuta – Jalan Hayam Wuruk dan terakhir di Lapangan Makodam V/ Brawijaya yang merupakan garis finish.

Sebelum dilepas dari garis start, para peserta disuguhi Tarian Sajojo khas Papua yang juga diperankan peserta dengan menggunakan pakaian tradisional asli kawasan paling ujung timur Indonesia itu.

Begitu pula ketika peserta Ngonthel Bareng tiba di garis finish di Makodam V/ Brawijaya, Tarian Sajojo kembali ditunjukkan.

Hal ini merupakan wujud penghargaan kepada masyarakat Papua, yang merupakan bagian dari Indonesia.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

Acara Ngonthel Bareng ini berlangsung tertib dan lancar hingga akhir, diwarnai sambutan dari para petinggi yang hadir.

Menurut Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, kegiatan ini ditujukan untuk memupuk rasa persatuan dan persaudaraan. Baik antar pemimpin di Jawa Timur maupun masyarakat umum dan instansi.

“Diharapkan lewat kegiatan ini, kita bisa bersatu. Karena pada dasarnya, kita bernaung di negeri yang sama. Khususnya masyarakat di Jawa Timur, yang terdiri dari beragam suku, agama, ras dan adat yang serba majemuk. Namun jangan karena perbedaan itu, membuat persatuan kita terganggu. Perbedaan adalah anugerah yang harus kita syukuri,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal