Seputarperak.com- Patroli dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan petugas sekuriti Pelindo 3 di Terminal Jamrud, Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu, 11 Juli 2018.
Patroli ini ditujukan untuk melakukan pengawasan aktivitas bongkar muat yang dilakukan di Terminal Jamrud.
Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian
Saat itu situasi berjalan lancar dan kondusif. Para petugas bongkar muat menjalankan pekerjaannya seperti biasa. Tidak ada hal-hal yang mencurigakan yang patut diwaspadai.
Diungkapkan Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Faried Yusuf, pihaknya selalu rutin mengawal aktivitas bongkar muat di Terminal Jamrud secara bergiliran.
Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi
Tujuan dari semua itu untuk memastikan aktivitas bongkar muat berjalan dengan lancar tanpa kendala.
“Misalnya ada preman atau orang-orang yang ingin mengganggu kelancaran para pekerja bongkar muat, kami akan menghadapi. Jadi, intinya kami melakukan pengamanan, jangan sampai aktivitas bongkar muat itu tertunda karena adanya orang-orang yang ingin mengacau,” jelasnya.
Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo
Diakui AKP Faried, sudah menjadi tugas utama dari Satsabhara untuk pengamanan dan menciptakan kondusifitas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak. (hum)
Editor : Redaksi