Babinkamtibmas Tambak Sarioso Sampaikan Penyuluhan Bahaya Narkoba Ke Warga Greges Barat

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Penyuluhan bahaya narkoba disampaikan Aiptu Suroyo, Babinkamtibmas Tambak Sarioso, Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak saat menemui warga Greges Barat gang 4, Kamis sore, 24 Oktober 2019.

Saat itu kepada warga disampaikan agar tidak coba-coba mengkonsumsi narkoba, apapun bentuk dan jenisnya.

Baca Juga: Kasat Res Narkoba Polres Tanjung Perak Hadiri Deklarasi & Pengukuhan Kelurahan Bersih Narkoba 2021

Selain memiliki efek yang buruk bagi kesehatan, penyalahgunaan narkoba juga dapat menyeret warga ke dalam penjara.

Baca Juga: Polsek Semampir Bersama BNNP dan BNN Bagikan Masker Gratis Sekaligus Kampanye Anti Narkoba

Disamping itu dia juga menghimbau warga untuk melapor jika melihat atau mengetahui adanya peredaran narkoba di lingkungannya.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, penyuluhan narkoba ini disampaikan sebagai upaya untuk menekan peredaran barang terlarang itu.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Barat Berikan Penyuluhan Narkoba Ke Anggota Karang Taruna

“Kami terus melakukan berbagai cara untuk memerangi narkoba. Selain banyak menangkap para pengedar dan pengguna, penyuluhan juga kami lakukan terus menerus,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal