Seputarperak.com- Operasi Zebra Semeru 2019 digelar kembali oleh Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kamis malam, 24 Oktober 2019.
Kegiatan ini digelar di depan Mapolsek, Jalan Sultan Iskandar Muda, yang diikuti puluhan personil.
Baca Juga: Hari Terakhir Operasi Zebra, Polsek Kenjeran Razia Sepeda Motor di Akses Suramadu
Operasi Zebra Semeru 2019 kali ini dipimpin Ipda Munir, Panit Binmas Polsek Semampir yang bertindak selaku Padal (perwira pengendali).
Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Operasi Zebra Hari Terakhir di Jalan Demak
Adapun target dari kegitan ini yaitu para pengendara sepeda motor. Mereka dilakukan pengecekan kelengkapan surat-surat (SIM/ STNK) serta pengecekan helm yang wajib berlogo SNI (Standard Nasional Indonesia).
Diungkapkan Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, kegiatan Operasi Zebra ini bertujuan untuk membiasakan masyarakat tertib dalam berlalu lintas.
Baca Juga: Gelar Operasi Zebra, Polsek Kenjeran Tindak Tilang 34 Pengendara
“Untuk jadwal Operasi Zebra Semeru akan terus kami laksanakan hingga tanggal 5 Nopember 2019 mendatang,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi