Seputarperak.com- Pengaturan lalu lintas dilakukan beberapa personil Satlantas Polres Pelabuahn Tanjung Perak di utern Barunawati, Jalan Perak Barat, Kamis malam, 31 Oktober 2019.
Kegiatan ini dilakukan untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan.
Baca Juga: Satlantas Polres Tanjung Perak Laksanakan Pengaturan Pagi Untuk Cegah Kemacetan & Antisipasi Lantas
Saat itu situasi lalu lintas di seputaran Perak Barat sempat mengalami kemacetan akibat sebuah truk yang mogok di tengah jalan.
Baca Juga: Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Lakukan Pengaturan Pagi Cegah Kemacetan
Namun, dengan kesigapan personil Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, kemacetan dapat diurai dan lalu lintas kembali lancar.
Menurut Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Ayip Rizal, SE, kegiatan pengaturan ini merupakan bagian dari pelayanan masyarakat.
Baca Juga: Satlantas Polres Tanjung Perak Lakukan Pengaturan Bantu Evakuasi Truk Mogok
“Setiap ada kejadian truk mogok yang menyebabkan kemacetan dan penumpukan kendaraan, kami selalu hadir untuk melakukan pengaturan. Ini adalah salah satu wujud komitmen kami dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tidak terkecuali pada malam hari sekalipun,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi