*Polres Tanjung Perak Kirim 50 Personil Lintas Satuan

Pengamanan Surabaya Cross Culture Internasional Folk Art Festival 2018

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Dalam rangka pengamanan acara Surabaya Cross Culture International Folk Art Festival tahun 2018 yang diselenggarakan di House of Sampoerna, Kecamatan Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menerjunkan puluhan personilnya.

Senin pagi, 16 Juli 2018, rimbongan bus yang mengangkut turis asing yang akan mengikuti Surabaya Cross Culture International Folk Art Festival, dikawal ketat personil Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Sesuai surat perintah Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi, sebanyak 50 personil diterjunkan untuk melakukan pengamanan kegiatan ini.

Perintah Kapolres tersebut menindaklanjuti surat dari Pemerintah Kota Surabaya, perihal keamanan jalannya Surabaya Cross Culture International Folk Art Festival tahun 2018 untuk di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Dalam kegiatan ini 10 negara telah hadir. Mereka akan mempertontonkan tarian-tarian dan tradisi lainnya dari negara masing-masing.

Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Adapun total jumlah peserta kegiatan ini sebanyak 210 orang. Mereka berasal dari

Cina, Korea Selatan, Polandia, Mexico, Rumania, Russia, Bulgaria, Jerman, New Zealand, dan Uzbekistan.

Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

Kasubbag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Sugiarti, saat dikonfirmasi mengaku pengamanan mulai dilakukan pada Senin, 16 Juli 2018, sesuai dengan perintah Kapolres.

“Tadi sudah diapelkan personil-personil yang terlibat pengamanan. Nama-nama mereka dipilih sendiri oleh Kapolres. Mulai dari brigadier sampai perwira dilibatkan. Intinya total 50 personil yang dilibatkan dari lintas satuan,” tegasnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal