Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Tri Suhartono, Babinkamtibmas Sidotopo Wetan, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk menemui Bapak Sumiaji, tokoh masyarakat (tomas) di Jalan Kedung Mangu, Selasa pagi, 5 Nopember 2019.
Kunjungan ini dilakukan dalam rangka melaksanakan Program Selasa Sambas, salah satu diantara enam Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Dalam pertemuan itu disampaikan himbauan kamtibmas kepada Bapak Sumiaji. Termasuk berpesan agar ikut menjaga kerukunan warga di lingkungannya.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu juga disampaikan supaya Bapak Sumiaji dapat menggunakan pengaruhnya untuk menyelesaikan setiap konflik yang terjadi antar warga, sehingga tidak sampai dilaporkan ke jalur hukum demi tetap terciptanya situasi yang kondusif di lingkungan.
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, Program Selasa Sambas ini rajin dilakukan sebagai upaya untuk menjalin kedekatan dengan tomas.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami juga berupaya menggunakan pengaruh para tomas, untuk menjaga kondisifitas di masyarakat,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi