Babinkamtibmas Takal Kedinding Ingatkan Warga Untuk Tidak Konvoi Sambut Tahun Baru

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Menyambut datangnya tahun baru, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melalui para Babinkamtibmas rajin menyampaikan pesan-pesan positif kepada masyarakat.

Termasuk yang dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, saat menemui warga RT 13 RW 04 Rusun Tanah Merah, Jumat malam, 14 Desember 2019.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Saat itu kepada warga disampaikan agar saat merayakan malam tahun baru, tidak melakukan hal-hal negatif. Termasuk konvoi dengan menggunakan knalpot brong.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Selain itu warga juga diingatkan agar tidak berpesta minuman keras (miras), apalagi sampai menyetel musik dengan suara terlalu keras.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan positif ini disampaikan sebagai salah satu upaya menjaga kondusifitas di wilayahnya menyambut tahun baru.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Setiap hari para Babinkamtibmas berkeliling ke lingkungan masing-masing untuk menyampaikan pesan-pesan positif ini,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal