Polsek Kenjeran Intensifkan Patroli & Pemantauan Kawasan Rawan

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Selain lewat patroli dialogis, upaya pengamanan wilayah juga diwujudkan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan cara melakukan pemantauan di titik-titik rawan kriminalitas.

Salah satunya yang dilakukan pada Sabtu malam, 21 Juli 2018 di sekitar Jalan Sukolilo Bulak, tepatnya di depan Ken Park.

Dalam pemantauan itu unit yang terlibat adalah Unit Sabhara dan Unit Lantas yang dipimpin seorang perwira pengawas (Pawas).

Selain untuk mengantisipasi tindak kriminalitas jalanan, pemantauan ini juga dilakukan untuk mengantisipasi narkoba, sajam dan miras.

Hingga dini hari, pemantauan terus dilakukan, namun tidak terlihat adanya hal-hal yang mencurigakan.

Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto saat dikonfirmasi mengaku, pemantauan kawasan rawan kriminalitas semakin diintensifkan, untuk menjawab maraknya kriminalitas jalanan belakangan ini.

“Sekarang ini setiap hari kami melakukan patroli dan pemantauan di tempat-tempat rawan kriminalitas. Terutama di malam hari,” ujarnya. (hum)   

 

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal