Panit Binmas Polsek Kenjeran Sambang Sekolah Dalam Rangka Rabu Narsis

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Program Rabu Narsis dilaksanakan Ipda Dwi Rahardjo, Panit Binmas Polsek Kenjeran di SMP Cahaya, Jalan Bulak Banteng Lor, Rabu pagi, 8 Januari 2020.

Kedatangan Ipda Dwi saat itu disambut hangat oleh para murid, guru dan semua staf sekolah.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Sambang KTS, Sampaikan Himbauan Untuk Tetap Menegakkan Disiplin Protokol Kesehatan

Dalam kesempatan itu, Ipda Dwi menyampaikan beberapa pesan positif kepada murid-murid kelas IX.

Diantaranya dia menghimbau agar para murid tidak pernah melupakan tugas utama mereka, yakni belajar, agar dapat meraih prestasi yang baik di sekolah dan membuat bangga keluarga.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Semampir Sosialisasikan PPKM Darurat Kepada Pedagang Makanan di Jalan Nyamplungan

Selain itu para murid dinasehati untuk selalu hormat dan patuh terhadap guru serta aturan sekolah, demi kelancaran proses belajar mengajar.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, Program Rabu Narsis merupakan salah satu dari enam Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang rutin dilaksanakan di semua sekolah yang ada di wilayahnya.

Baca Juga: Polsek Semampir Bareng Koramil & Satpol PP Jaring Pengguna Jalan Tanpa Masker

“Melalui program ini kami ingin bisa dekat dengan anak-anak sekolah, sekaligus memberikan pesan-pesan positif kepada mereka,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal