Seputarperak.com- Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar acara cangkrukan bersama warga RW 01 Bulak Rukem, Senin malam, 20 Januari 2020.
Acara yang dimulai pada pukul 20.00 ini digelar di gedung Balai RW setempat, yang dihadiri puluhan warga sekitar.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Cangkrukan Kamtibmas Bersama Warga Kedung Cowek
Kegiatan ini dipimpin Kanit Binmas Polsek Kenjeran, Iptu Dwi Rahardjo yang didampingi beberapa personil. Termasuk diantaranya Aiptu Supriadi, Babinkamtibmas Bulak, Polsek Kenjeran.
Saat itu dihadapan warga disampaikan tentang Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak, yang terdiri dari Senin Militan, Selasa Sambas, Rabu Narsis, Kamis Pak Polis, Jumat Darling dan Sabtu Osis.
Dimana enam program ini sebagian besar dibuat untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat.
Baca Juga: Gelar Cangkrukan Senin Militan, Polsek Pabean Cantikan Sosialisasikan SPKT Door To Door
“Termasuk acara cangkrukan yang kita gelar malam ini, juga merupakan wujud pelaksanaan Senin Militan, salah satu dari enam Program Unggulan,” terangnya.
Selain itu Iptu Dwi juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga. Mereka dihimbau agar selalu waspada menjaga keamanan lingkungan. Termasuk menghimbau untuk rajin melaksanakan kegiatan siskamling yang efektif mencegah aksi 3C (Curat, Curas dan Curanmor) di malam hari.
Warga juga diminta selalu berhati-hati dan mencurigai setiap orang yang tidak dikenal yang masuk ke lingkungannya.
Baca Juga: Kapolsek Semampir Gelar Cangkrukan Senin Militan Bersama Warga Bulak Rukem
Tidak hanya itu. Ipda Dwi juga menyampaikan pesan aman berkendara di musim hujan. Warga diminta berhati-hati saat mengendarai sepeda motor ketika turun hujan, karena jalanan yang licin bisa menyebabkan ban sepeda motor selip sehingga mengakibatkan kecelakaan.
“Usahakan saat hujan deras disertai angin kencang tidak berlindung di bawah pohon, karena saat ini banyak kejadian pohon tumbang,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi