Seputarperak.com- Selain rajin berpatroli, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak juga rajin menyampaikan pesan kamtibmas sebagai upaya mencegah tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor) di wilayahnya.
Seperti halnya yang dilakukan Aiptu Supriadi, Babinkamtibmas Bulak, Polsek Kenjeran saat menemui warga Jalan Bulak Cumpat Barat, Senin siang, 10 Pebruari 2020.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Warga dihimbau untuk selalu berhati-hati menjaga barang-barang berharganya, agar tidak menjadi sasaran pelaku 3C.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu mereka juga dihimbau tidak mudah percaya dengan orang-orang yang baru dikenal untuk mencegah aksi penipuan dan gendam.
Menurut Plh. Kapolsek Kenjeran, Kompol Aryanto Agus, pesan waspada 3C rajin disampaikan sebagai bagian dari pengamanan wilayah.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami berharap dengan pesan ini warga menjadi lebih berhati-hati, sehingga tidak menjadi korban kriminalitas 3C,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi