Seputarperak.com- Dalam rangka meningkatkan pengamanan di wilayahnya, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rajin melakukan patroli malam di seputaran kawasan yang dinilai rawan tindak kriminalitas.
Diantaranya seperti yang dilakukan personil Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Kenjeran di sekitar Jalan Kedung Cowek, Sabtu malam, 28 Juli 2018.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C
Saat itu personil Polsek Kenjeran melakukan pemantauan di sekitar lokasi sambil menyampaikan himbauan waspada kriminalitas kepada warga yang ditemui. Termasuk para pedagang kaki lima yang mangkal di tempat itu.
Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Patroli Mobile, Antisipasi 3C & Balap Liar
Patroli ini dilakukan selain untuk mengantisipasi kriminalitas jalanan, juga untuk mengantisipasi peredaran narkoba dan minuman keras (miras).
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol JH Sucipto,.patroli malam dilakukan setiap hari di kawasan rawan kriminalitas.
Baca Juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C
“Tujuan dari patroli ini untuk menjaga kondusifitas wilayah. Kami ingin agar wilayah hukum Polsek Kenjeran selalu aman dari kriminalitas jalanan, terutama 3 C (Curat, Curas dan Curanmor). Termasuk mengantisipasi peredaran narkoba dan miras,” jelasnya..(hum)
Editor : Redaksi