Seputarperak.com- Acara haul memperingati wafatnya Gus Kahar yang digelar di Pesapen Tengah, Sabtu malam, 28 Juli 2018 berlangsung kondusif di bawah pengawalan ketat Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Kegiatan tahunan ini dihadiri sekitar 500 orang jamaah, termasuk yang berasal dari luar kota seperti Malang, Sidoarjo, Gresik, Probolinggo, Pasuruan, Lamongan dan Madura.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu pengawalan ketat dilakukan beberapa personil Polsek Pabean Cantikan, diantaranya Babinkamtibmas Krembangan Utara, Aiptu M Yasin.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Acara ini selain diisi doa bersama untuk almarhum, juga diisi dengan ceramah agama yang dibawakan oleh KH Mujib Mustain asal Malang.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Nur Suhud, acara ini berjalan lancar hingga akhir, dimana para jemaah meninggalkan lokasi dengan tertib.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Karena sebelumnya sudah diinformasikan, kami pun langsung mengerahkan personil untuk melaksanakan pengamanan. Situasinya kondusif dan aman,” kata Nur Suhud. (hum)
Editor : Redaksi