Seputarperak.com- Kegiatan yasinan merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan Polres Pelabuhan Tanjung Perak sebagai bagian dari bimbingan rohani dan mental (Binrohtal).
Seperti yang dilaksanakan Kamis pagi, 9 April 2020 yang dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 09.30 di lapangan apel.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Gelar Kegiatan Binrohtal, Tingkatkan Iman & Ketakwaan Personil
Kegiatan ini diikuti Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH, para pejabat utama (PJU), para personil, ASN dan PHL Polres.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Gelar Binrohtal, Tingkatkan Keimanan Personil
Saat itu kegiatan diawali dengan pembacaan surat-surat pendek, disusul dengan yasin, tahlil dan ceramah singkat.
Semua personil mengikuti jalannya Binrohtal dengan khusyuk hingga akhir, dilanjutkan melaksanakan tugas rutin sehari-hari.
Baca Juga: Tingkatkan Iman Personil, Polres Tanjung Perak Gelar Kegiatan Binrohtal
Diterangkan AKBP Ganis, kegiatan Binrohtal yang diisi yasinan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan para personil.
“Diharapkan dengan iman dan ketakwaan yang kuat, para personil dalam bekerja selalu mengutamakan hati nurani dan prinsip kebenaran, sehingga mereka tidak sampai melenceng atau melakukan hal-hal negatif,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi