Seputarperak.com- Dalam rangka menekan tindak kriminalitas jalanan seperti Curat, Curas dan Curanmor, patroli objek vital semakin ditingkatkan oleh Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Seperti yang terlihat pada Rabu sore, 8 Agustus 2018 di mini market Alfamart Jalan Kedinding.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli di Toko Emas, Sampaikan Waspada Pencurian
Saat itu personil Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Kenjeran, tengah mengadakan patroli.
Sambil mengawasi lokasi bagian luar dan dalam mini market, personil Polsek Kenjeran memberikan himbauan kepada karyawan mini market Alfamart, agar senantiasa waspada terhadap para pengunjung.
Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli di Mini Market, Sampaikan Himbauan Waspada Pencurian
Karyawan diminta untuk selalu mengawasi setiap pengunjung, termasuk juga mengawasi lokasi parkiran. Semua ini dilakukan demi menghindari aksi kriminalitas jalanan. Termasuk pencurian barang-barang mini market.
Diungkapkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, patroli objek vital ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap hari.
“Bukan cuma mini market. Semua objek vital di wilayah Kenjeran terus kami pantau dan kami awasi. Selain itu juga kami sampaikan himbauan-himbauan terkait kriminalitas,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi