Babinkamtibmas Ujung Sambang Kampung Tangguh, Sampaikan Protokol Pencegahan Covid-19

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Bripka Victor Sumbodo, Babinkamtibmas Ujung, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Kampung Tangguh RW 11 Kelurahan Ujung, Kamis siang, 11 Juni 2020.

Kedatangan Bripka Victor ini untuk memantau aktivitas para anggota tim Kampung Tangguh, sekaligus memberikan arahan dan himbauan yang diperlukan.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Dalam kunjungan tersebut Bripka Victor menyampaikan agar para anggota tim tetap solid menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, meski pemberlakuan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) telah dihentikan.

Termasuk mewajibkan siapa saja yang akan memasuki lingkungan ini menggunakan masker dan menjalani cek suhu badan.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Tidak lupa pada kesempatan itu juga disampaikan Bripa Victor untuk tidak terpengaruh oleh paham radikal yang terus berusaha memecah belah kerukunan di masyarakat.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, pemantauan Kampung Tangguh terus dilakukan untuk memastikan pelaksanaan protokol pencegahan Covid-19 tetap dilaksanakan.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Pemantauan Kampung Tangguh ini terus kami lakukan setiap hari. Termasuk lewat para Babinkamtibmas,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal