Babinkamtibmas Ampel Pantau Pelaksanaan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 di Makam Ampel

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Achmad Faruk, Babinkamtibmas Ampel, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Makam Sunan Ampel, Selasa malam, 23 Juni 2020.

Kedatangan Aiptu Achmad Faruk ini dilakukan untuk memantau pelaksanaan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 kepada para pengunjung.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Saat itu para pengunjung yang akan memasuki Makam Sunan Ampel, diwajibkan memakai masker.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Mereka juga wajib mencuci tangan dan masuk ke bilik sterilisasi untuk mendapat penyemprotan disinfektan.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, meski Makam Sunan Ampel sudah kembali dibuka untuk umum, namun penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 tetap dilakukan.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Termasuk jaga jarak atau social distancing. Dan kami terus melakukan pengawasan untuk memastikan penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 ini terus berjalan,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal