Seputarperak.com- Kepercayaan masyarakat terhadap polisi, salah satunya ditunjukkan oleh kegiatan yang dilaksanakan warga Gadukan RW 04, Kelurahan Morokrembangan, Jumat, 17 Agustus 2018.
Saat itu Babinkamtibmas Morokrembangan, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak didapuk oleh warga menjadi juri untuk melakukan penilaian kegiatan kebersihan lingkungan.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Aiptu Mulyadi Herwoyo, Babinkamtibmas Morokrembangan, nampak melakukan pengamatan dengan serius tiap-tiap RT di wilayah RW 04.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Warga pun terlihat antusias menyambut kedatangan Aiptu Mulyadi Herwoyo yang berpakaian dinas. Beberapa diantaranya bahkan ikut mendampingi ketika Aiptu Mulyadi Herwoyo mengamati lingkungan sekitar yang tengah dinilainya.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Rendy Surya Aditama, SH, S.I.K, dengan hadirnya Aiptu Mulyadi Herwoyo menjadi juru atau penilai dalam lomba, merupakan prestasi membanggakan bagi institusinya.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Dengan diangkatnya Aiptu Mulyadi Herwoyo selaku Babinkamtibmas Morokrembangan menjadi juri, artinya masyarakat sudah menaruh kepercayaan besar terhadap polisi. Ini tentu sangat membuat kami bangga. Mudah-mudahan ke depan kepercayaan masyarakat semakin besar kepada kami,” kata Rendy. (hum)
Editor : Redaksi