Wakapolsek Asemrowo Gelar Senin Militan Bersama Personil & Anggota Sapol PP

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Program Senin Militan yang merupakan satu dari enam Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi, kembali dilaksanakan oleh Polsek-Polsek jajaran, Senin, 20 Agustus 2018.

Salah satunya yang dilakukan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, di warung kopi (Warkop) Kopipio Jalan Asemraya, Kelurahan Asemrowo.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Coffee Morning Bersama Para PJU & Kapolsek Jajaran

Kegiatan yang dipimpin Wakapolsek Asemrowo, AKP Yusis Budi Krismanto, SH ini dihadiri oleh beberapa personil Polsek Asemrowo beserta sejumlah anggota Satpol PP Kecamatan Asemrowo.

Sekedar diketahui, Program Senin Militan sesuai Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, diisi dengan jam pimpinan, sosialisasi dan cangkrukan.

Saat itu Wakapolsek Asemrowo membahas berbagai masalah kamtibmas dan masalah sosial, dengan semua orang yang hadir.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Gelar Coffee Morning Bersama PJU & Kapolsek Jajaran

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Faisol Amir, kegiatan ini merupakan upaya pihaknya dalam menjalankan perintah pimpinan.

“Ini adalah perintah Kapolres yang wajib kami jalankan. Enam Program Unggulan itu meliputi enam hari kerja. Dan untuk hari ini Programnya Senin Militan,” terangnya.

Baca Juga: Apel Jam Pimpinan, Personil Polres Tanjung Perak Diperintahkan Tetap Humanis Dalam Pelaksanaan PSBB

Adapun enam Program Unggulan Kapolres yaitu SENIN MILITAN yang diisi kegiatan jam pimpinan, sosialisasi, serta cangkrukan. Kemudian SELASA SAMBAS yang diisi dengan kegiatan Sambang Tokoh Masyarakat dan RABU NARSIS yang diisi kegiatan nongkrong bareng siswa.

Selanjutnya ada KAMIS PAK POLIS yang diisi kegiatan peningkatan kemampuan tekhnik kepolisian, JUMAT DARLING yang diisi kegiatan dakwah dan ceramah keliling, serta terakhir SABTU OSIS yang diisi kegiatan Olaharga, Sinergitas dan Interaksi Sosial. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal