Urkes Polres Tanjung Perak Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Personil

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kesehatan personil menjadi perhatian serius Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Hal ini dibuktikan dengan pemeriksaan rutin yang dilakukan oleh anggota Urkes.

Seperti halnya yang dilakukan personil Urkes Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada anggota Propam, Jumat pagi, 30 Oktober 2020.

Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Para personil Propam saat itu dilakukan pengecekan kesehatannya. Mulai pemeriksaan tekanan darah atau tensi, sampai dengan pemeriksaan umum seperti mulut, mata dan pengecekan keluhan-keluhan.

Baca Juga: Home Care Vaksin Digelar Polres Tanjung Perak di Kelurahan Bongkaran

Saat itu dipastikan kondisi personil Propam dalam keadaan sehat. Tidak ada yang menderita sakit.

Mereka kemudian diberikan vitamin dan tips-tips agar selalu sehat ditengah kondisi cuaca yang mulai hujan.

Baca Juga: Urkes Polres Tanjung Perak Cek Kesehatan Tahanan

Diterangkan Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH, S.I.K, MH, pemeriksaan kesehatan ini dilakukan rutin setiap Hari Jumat dalam Program Jumat Sehat.

“Kalau ada personil yang sakit segera dilakukan pemeriksaan intensif. Bahkan jika diperlukan kami akan rujuk ke rumah sakit yang mempunyai peralatan medis lebih lengkap,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal