Seputarperak.com- Himbauan protokol kesehatan rajin disampaikan personil Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada masyarakat di wilayahnya.
Seperti yang dilakukan personil Polsek Pabean Cantikan di Warkop 5758 Jalan Kebalen, Sabtu malam, 31 Oktober 2020.
Baca Juga: Personil Polsek Krembangan Bagikan Masker Kepada Pengendara di Jalan Gresik
Saat itu kepada pengunjung Warkop disampaikan agar selalu menggunakan masker saat berada di luar rumah, menjaga jarak sosial dan rajin mencuci tangan.
Baca Juga: Forkopimda Jatim Tinjau Vaksinasi di Kampus IAI Al Qolam Malang
Mereka juga dihimbau untuk selalu berhati-hati saat mengendarai sepeda motor dalam kodisi hujan, karena jalanan yang licin bisa memahayakan keselamatan.
Diterangkan Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Kadek Oka Suparta, SH, S.I.K, himbauan protokol kesehatan ini rajin disampaikan kepada masyarakat sebagai salah satu upaya untuk menekan penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Kepala Staf Kepresidenan RI Apresiasi Kinerja Forkopimda Kabupaten Sampang Dalam Penanganan Covid-19
“Dengan seringnya disampaikan himbauan ini diharapkan masyarakat semakin disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi