Seputarperak.com- Patroli skala besar digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak Kamis malam, 5 Nopember 2020. Kegiatan yang diikuti anggota Satpol PP ini sekaligus diisi dengan operasi penertiban masker di warung-warung.
Patroli dipimpin Iptu Agus Kholiq yang diawali dengan apel persiapan pada pukul 21.00 di lapangan Mako.
Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Diikuti Operasi Jam Malam
Adapun personil yang dilibatkan terdiri dari 2 perwira, 6 anggota Satreskrim, 2 anggota Satintelkam, 4 anggota Satlantas, 4 anggota Satsabhara, 2 anggota Propam, 2 anggota Satreskoba dan 5 anggota Satpol PP.
Rombongan patroli mulai bergerak meninggalkan Mapolres pukul 21.30 dengan rute Jalan Kalianget,. Jalan Perak Timur, Jalan Jakarta, Jalan Kebalen Timur, Jalan Pegirian, Jalan Tanjung Sadari, Jalan Ikan Mungsing, Jalan Gresik, Jalan Perak Barat, Jalan Perak Timur dan kembali ke Mako.
Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Ciptakan Rasa Aman Masyarakat
Saat itu beberapa kali personil patroli skala besar berhenti di sejumlah warung di jalan-jalan yang dilalui.
Disana mereka melakukan operasi penertiban masker dan menemukan beberapa orang pengunjung yang tidak menggunakan masker sesuai protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Dalam kesempatan itu, beberapa orang yang tidak menggunakan masker diberikan teguran dan selanjutnya diingatkan agar selalu menggunakan masker saat berada di luar rumah untuk mencegah penularan Covid-19 atau virus corona.
Baca Juga: Polres Tanjung Perak Gelar Patroli Skala Besar Antisipasi Kerawanan & Operasi Jam Malam
Menurut Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH, S.I.K, kegiatan patroli skala besar digelar setiap malam sebagai upaya pengamanan wilayah.
“Untuk operasi penertiban masker ini kami laksanakan sebagai implementasi Inpres nomor 6 tahun 2020 tentang pendisiplinan masyarakat terhadap penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Diharapkan dengan masyarakat disiplin memakai masker, maka penyebaran Covid-19 bisa dihentikan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi