Babinkamtibmas Takal Kedinding Serahkan Tas Sekolah & Piagam Untuk Juara Lomba Menggambar

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Penyerahan hadiah pemenang lomba menggambar yang digelar Polres Pelabuhan Tanjung perak beberapa waktu lalu dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran di SDN Takal Kedinding 2, Jalan Pogot, Senin, 30 Nopember 2020.

Hadiah berupa tas sekolah dan piagam penghargaan ini diterima oleh perwakilan guru atas nama Ibu Niswatun dan Bapak Sentot Ghozali.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Semua hadiah tersebut akan dibagikan kepada 8 orang murid setempat yang berhasil menjadi juara di beberapa kategori.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Diharapkan dengan mendapatkan hadiah, para murid tersebut semakin bersemangat untuk belajar menggambar.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol Esti Setija Oetami, SH, penyerahan hadiah ini dilakukan Babinkamtibmas Takal Kedinding, karena lokasi sekolah berada di wilayahnya.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Kami Polsek Kenjeran juga ikut merasa bangga karena ada pelajar di wilayah ini yang berhasil jadi juara lomba menggambar,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal