Personil Polsek Semampir Kawal Pendistribusian Logistik Pilwali Dari PPK

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Personil Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melakukan pengawalan pendistribusian logistik Pilwali dari gudang PPK Kecamatan Semampir di Terminal Wisata Religi Ampel, Selasa siang, 8 Desember 2020.

Pendistribusian logisik Pilwali ini dilakukan menggunakan kendaraan roda tiga seperti Dorkas.

Baca Juga: Babinkamtibmas Tambak Wedi Kawal Distribusi Kotak Suara Ke TPS

Masing-masing logistik Pilwali ini dikirimkan ke masing-masing balai RW di Kelurahan Wonokusumo, sebelum nantinya dikirimkan ke tiap-tiap TPS.

Baca Juga: Panit Sabhara Polsek Semampir Pantau Kelengkapan Logistik Pilwali di Semua Balai RW Kelurahan Pegirian

Saat itu pengecekan dilakukan sebelum logistik Pilwali didistribusikan untuk memastikan sudah sesuai dengan data.

Diterangkan Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, pengawalan pendistribusian logistik Pilwali ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengawalan Distribusi Logistik Pilwali Dari PPS Perak Utara Ke Semua Balai RW

“Kami ingin pelaksanaan Pilwali berjalan dengan lancar. Khususnya di wilayah hukum Polsek Semampir. Karena itulah pendistribusian ini kami lakukan pengawalan,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal