Seputarperak.com- Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan pemantauan di TPS 01 Jalan Pesapen Lor RW 01, Kelurahan Krembangan Utara, Rabu pagi, 9 Desember 2020.
Situasi terlihat kondusif dimana masyarakat mulai berdatangan untuk mengikuti pemungutan suara.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Beberapa petugas keamanan juga berjaga di lokasi untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
Dalam kegiatan ini masyarakat terlihat antusias. Mereka tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang telah ditetapkan di TPS. Termasuk menggunakan masker, mencuci tangan di tempat yang disediakan dan menjalani cek suhu badan saat memasuki TPS.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Disamping memantau situasi keamanan di lokasi, Aiptu M Yasin juga mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap ajaran radikal yang bertentangan dengan Pancasila dan selalu mengajarkan permusuhan dengan umat beragama lain.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Kadek Oka Suparta, SH, S.I.K, kegiatan pemantauan ini dilakukan untuk memastikan proses pemungutan suara berjalan sesuai harapan.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami memantau semua TPS. Semua personil juga kami libatkan. Sebagian ikut menjaga TPS,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi