Polsek Semampir Lakukan Pengamanan di Wisata Religi Ampel

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan dilakukan personil Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di wisata religi Ampel, Jumat malam, 18 Desember 2020.

Pengamanan ini ditujukan untuk mencegah aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmmor) serta hal-hal negatif lainnya terhadap pengunjung.

Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Selain berjaga di pintu masuk, personil Polsek Semampir juga berjaga di sejumlah titik, termasuk di lokasi masjid dan makam Ampel.

Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Mereka juga aktif mengingatkan para pengunjung agar selalu berhati-hati membawa barang-barang berharganya, jangan sampai menjadi sasaran pelaku kejahatan. Terutama HP, dompet dan perhiasan.

Diterangkan Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, kegiatan pengamanan di wisata religi Ampel dilakukan rutin setiap hari.

Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

“Pengamanan ini merupakan wujud pelayanan kami kepada masyarakat, khususnya pengunjung wisata religi Ampel. Jangan sampai mereka menjadi korban tindak kriminalitas,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal