Seputarperak.com- Kapolsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Aryanto Agus ikut melaksanakan penyuntikan vaksin Covid-19 di Posko PPKM Mikro Kelurahan Ampel, Selasa, 23 Pebruari 2021.
Dalam kesempatan itu Kapolsek juga mengajak seluruh personil Polri dan ASN di lingkungannya untuk ikut melaksankana vaksin.
Baca Juga: Sat. Polairud Polres Sampang Kawal 2000 Dosis Vaksin Ke Pulau Mandangin Sampang
Saat itu vaksinasi dilakukan oleh tim medis Puskesmas Semampir bersama Dinas Kesehatan Pemkot Surabaya.
Baca Juga: Polres Gresik Bersinergi Dengan MUI Vaksinasi Menjaga Umat
Kegiatan ini juga diikuti oleh masyarakat Lansia di wilayah hukum Polsek Semampir yang sebelumnya telah didata untuk dilakukan vaksin.
Usai menjalani suntik vaksin, Kapolsek Semampir menyampaikan bahwa apa yang dilakukan ini merupakan program pemerintah yang wajib didukung untuk kepentingan bersama mengatasi masalah Pandemi Covid-19.
Baca Juga: Forkopimda Kabupaten Malang Tinjau Wisata Vaksin di Lembah Indah
“Semuanya wajib ikut. Nanti ada gilirannya. Jangan takut. Vaksin ini aman dan halal. Ini semua untuk kita bersama agar rantai penyebaran Covid-19 dapat dihentikan,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi