Seputarperak.com- Himbauan waspada Curanmor disampaikan Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada Roni, pemuda warga Jalan Kebalen Timur.
Dalam kunjungannya, Sabtu pagi, 27 Pebruari 2021, Aiptu M Yasin menyampaikan kepada Roni agar selalu berhati-hati menjaga kendaraan bermotornya.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Termasuk mengunci stang motor saat ditempatkan di depan rumah guna mencegah aksi Curanmor.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Saat itu Aiptu M Yasin juga memberikan sebuah kunci gembok kepada Roni yang dapat digunakan sebagai pengamanan tambahan pada kendaraan bermotornya.
Diterangkan Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Kadek Oka Suparta, SH, S.I.K, himbauan waspada Curanmor ini rajin disampaikan kepada masyarakat sebagai bagian dari pengamanan wilayah.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Dengan rajin mengingatkan masyarakat, diharapkan dapat mencegah terjadinya Curanmor di wilayah hukum Polsek Pabean Cantikan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi