Seputarperak.com- Guna mengantisipasi tindak terorisme, Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak mengadakan kegiatan pengecekan tahanan. Satu persatu tahanan diperiksa, untuk mengetahui apakah ada yang membawa barang-barang berbahaya.
Pengecekan tahanan ini dilakukan Kamis, 17 Mei 2018 yang dipimpin oleh Pawas Polsek Asemrowo, Ipda Eko Mustagrifrin.
Menurut Ipda Eko mewakili Kapolsek Asemrowo, Kompol Faisol Amir, pengecekan tahanan ini dilakukan, untuk mengantisipasi tindakan terorisme.
“Apalagi setelah kejadian bom gereja dan bom di Mapolrestabes Surabaya. Karena itu kami harus ekstra hati-hati, jangan sampai kecolongan,” tegasnya.
Total terdapat 13 orang tahanan di Polsek Asemrowo. Namun, hanya 11 tahanan laki-laki saja yang ada di tempat tersebut. Sementara 2 tahanan lain yang berjenis kelamin perempuan dititipkan di Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
“Situasi aman terkendali. Kami periksa barang milik tahanan semuanya. Selain itu kami juga cek kesehatan mereka, dan semuanya baik-baik saja. Tidak ada yang sakit,” tuturnya. (hum)
Editor : Redaksi