Panit Binmas Polsek Krembangan Sampaikan Himbauan Patuh Protokol Kesehatan & Anti Radikalisme

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Himbauan protokol kesehatan rajin disampaikan personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada masyarakat sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19.

Salah satunya seperti yang dilakukan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Krembangan kepada pengurus Masjid Ukhuwah Islamiyah, Jalan Ikan Cucut, Kelurahan Perak Barat.

Baca Juga: Personil Polsek Krembangan Bagikan Masker Kepada Pengendara di Jalan Gresik

Dalam kunjungannya Jumat siang, 2 April 2021 Ipda Eko menyampaikan agar pengurus masjid tetap menerapkan protokol kesehatan.

Termasuk mewajibkan penggunaan masker dan menjaga jarak antar jamaah saat melaksanakan ibadah Sholat.

Baca Juga: Forkopimda Jatim Tinjau Vaksinasi di Kampus IAI Al Qolam Malang

Diterangkan Kapolsek Krembangan, Kompol Redik Tribawanto, himbauan patuh protokol kesehatan ini rajin disampaikan sebagai bagian dari upaya menekan penyebaran Covid-19 di wilayahnya.

“Himbauan protokol kesehatan ini selalu kami sampaikan dalam setiap kesempatan,” ujarnya.

Baca Juga: Kepala Staf Kepresidenan RI Apresiasi Kinerja Forkopimda Kabupaten Sampang Dalam Penanganan Covid-19

Selain itu Ipda Eko juga mengingatkan untuk tidak terpengaruh oleh paham radikal yang bertujuan memecah belah persatuan dan kesatuan. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal