Gelar Jumat Darling, Babinkamtibmas Ampel Sampaikan Pesan Anti Radikalisme

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Program Jumat Darling dilaksanakan Aiptu Achmad Faruk, Babinkamtibmas Ampel, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada jemaah Sholat Jumat di Masjid Agung Sunan Ampel.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat siang, 7 September 2018 ini berlangsung kondusif.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Sampaikan Larangan Mudik di Program Jumat Darling

Para jemaah Masjid Ampel yang baru saja menunaikan ibadah Sholat Jumat, dihimbau agar lebih mendekatkan diri kepada Tuhan, serta tidak mudah terpengaruh dengan paham-paham radikal yang bertujuan untuk merusak persatuan dan kesatuan di Indonesia.

Baca Juga: Gelar Jumat Darling, Panit Bimas Polsek Krembangan Sampaikan Himbauan Protokol Kesehatan & Jaga Kerukunan

Selain itu juga disampaikan himbauan agar waspada terhadap tindak kriminalitas, khususnya 3 C (Curat, Curas dan Curanmor) yang semakin meningkat belakangan ini.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, kegiatan Jumat Darling yang merupakan salah satu dari enam Program Unggulan ini tidak hanya dilaksanakan oleh Aiptu Achmad Faruk, tapi juga seluruh Babinkamtibmas di wilayahnya.

Baca Juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Gelar Jumat Darling, Sampaikan Himbauan Patuh Protokol Kesehatan

“Kami melaksanakan program ini sebagai bentuk kepatuhan kepada perintah atasan. Dalam hal ini Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, yang mewajibkan semua personil di Polsek-Polsek jajaran untuk melaksanakannya, termasuk Program Unggulan lainnya,” ujarnya.(hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal