Seputarperak.com- Pengamanan vaksinasi Covid-19 dilaksanakan personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Balai RT 07 RW 06 Tambak Asri, Kelurahan Morokrembangan, Selasa pagi, 20 April 2021.
Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan yang dapat mengganggu jalannya vaksinasi.
Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian
Saat itu vaksinasi diikuti oleh warga Lansia yang berumur diatas 60 tahun. Mereka dilakukan pemeriksaan kesehatan atau screening sebelum mulai divaksin.
Termasuk pengecekan suhu badan, tekanan darah atau tensi dan juga cek riwayat kesehatan.
Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi
Dalam kegiatan ini dipastikan protokol kesehatan tetap dapat dilaksanakan. Termasuk penggunaan masker dan jaga jarak sosial.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Redik Tribawanto, kegiatan pengamanan dilakukan sebagai bentuk pelayanan masyarakat.
Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo
“Dengan adanya pengamanan ini kami berusaha memberikan jaminan rasa aman kepada masyarakat yang sedang mengikuti vaksinasi,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi