Seputarperak.com- Personil Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama instansi samping melakukan pengawasan protokol kesehatan terhadap pengunjung wisata religi Ampel, Sabtu malam, 8 Mei 2021.
Kegiatan ini diikuti beberapa personil Polsek Semampir yang dipimpin oleh AKP Sentot Sumadi, Wakapolsek Semampir.
Baca Juga: Personil Polsek Krembangan Bagikan Masker Kepada Pengendara di Jalan Gresik
Ikut serta dalam kegiatan tersebut Camat Semampir Ibu Siti Hindun serta pengurus kampung setempat.
Baca Juga: Forkopimda Jatim Tinjau Vaksinasi di Kampus IAI Al Qolam Malang
Selain melakukan pengawasan, para personil juga rajin menegur pengunjung yang tidak memakai masker atau memakai masker tidak dengan benar posisinya.
Menurut Kapolsek Semampir, kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu upaya menekan penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Kepala Staf Kepresidenan RI Apresiasi Kinerja Forkopimda Kabupaten Sampang Dalam Penanganan Covid-19
“Pengawasan rajin kami lakukan di tempat-tempat yang rawan pelanggaran protokol kesehatan. Termasuk di wisata religi Ampel,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi