Babinkamtibmas Pegirian, Himbau Warga Wonokusumo Jaya Hidupkan Siskamling

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan maraknya tindak kriminalitas, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rajin menyampaikan himbauan kamtibmas.

Seperti yang dilakukan Aiptu Sri Laksono, Babinkamtibmas Pegirian, Polsek Semampir, Minggu, 9 September 2018 kepada warga Jalan Wonokusumo Jaya gang Damai.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Kepada warga, diantaranya Bapak Moch Aliamsyah, salah seorang tokoh masyarakat (tomas), Aiptu Sri berpesan, agar keamanan lebih ditingkatkan. Khususnya terhadap sepeda motor yang diparkir di luar rumah.

Aiptu Sri menghimbau agar motor dipasang kunci pengaman tambahan, untuk mengantisipasi tindak kriminalitas Curanmor.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Selain itu dia juga menghimbau warga agar menghidupkan siskamling, serta mengawasi setiap orang yang tidak dikenal.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, himbauan kamtibmas akan terus dilakukan sebagai upaya untuk menekan tindak kriminalitas.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Diharapkan dengan himbauan-himbauan kamtibmas ini, masyarakat lebih waspada dan berhati-hati mengamankan barang-barang berharga mereka,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal