Polsek Pabean Cantikan Sambang Pengurus Klenteng, Titip Pesan Kamtibmas

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan personil Polsek Pabean Cantikan ke Klenteng Tri Dharma Jalan Dukuh, Selasa, 11 September 2018.

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka pelaksanakaan Selasa Sambas, yang merupakan salah satu Program Unggulan.

Baca Juga: Babinkamtibmas Sukolilo Baru Sambang Tomas, Ingatkan Agar Ikut Menjaga Protokol Kesehatan

Saat itu AKP Tritiko selaku Kanit Reskrim Polsek Pabean Cantikan bersama personil Unit Sabhara menyampaikan beberap pesan kamtibmas kepada pengurus klenteng atas nama Ibu Ester dan Bapak Kamidi.

Mereka dihimbau untuk waspada terhadap tindak kriminalitas, yang belakangan ini semakin marak.

Baca Juga: Babinkamtibmas Bulak Gelar Selasa Sambas, Sosialisasikan Pencegahan Virus Corona

Diharapkan Bapak Kamidi dan Ibu Ester selalu mengawasi setiap pengunjung terutama yang belum dikenal untuk menghindari hal-hal yang tak diharapkan berkaitan dengan tindak kriminalitas.

Menurut Kapolsek Pabean Cantkan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, kegiatan sambang tokoh masyarakat (tomas) dan tokoh agama (toga) ini rutin dilakukan personilnya setiap Hari Selasa.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Gelar Selasa Sambas, Sampaikan Pesan Anti Hoax

“Karena memang sudah ada program dari Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, bahwa setiap Selasa diisi kunjungan ke tokoh masyarakat. Ini merupakan Program Selasa Sambas,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal