Polsek Krembangan Kawal Pembagian Bantuan Sembako & BST

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Anggota Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melakukan pengamanan pembagian bantuan Sembako dan Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada warga yang terdata dalam program keluarga harapan (PKH) di Balai RW 06, Kelurahan Morokrembangan, Senin, 16 Agustus 2021.

Pengamanan dilakukan untuk mencegah berbagai bentuk kerawanan. Termasuk aksi kriminalitas Curanmor terhadap kendaraan milik warga yang diparkir di lokasi.

Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Saat itu warga mengantri dengan tertib menunggu giliran dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Termasuk memakai masker dan jaga jarak tempat duduk.

Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.00 yang dikhususkan untuk warga RW 06 dan RW 07 Kelurahan Morokrembangan.

Diterangkan Kapolsek Krembangan, Kompol Redik Tribawanto, setiap ada pembagian bantuan. Baik Sembako maupun BST pihaknya selalu hadir untuk melakukan pengamanan.

Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

“Dengan adanya pengamanan ini kami berupaya menjaga agar kegiatan pembagian bantuan berjalan lancar,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal