Polsek Krembangan Kawal Upacara Keagamaan di Pura Agung Jagad Karana

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan pengamanan pelaksanaan upacara keagamaan di Pura Agung Jagad Karana, Jalan Ikan Lumba Lumba, Sabtu, 28 Agustus 2021.

Pengamanan ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan yang dapat mengganggu kelancaran kegiatan upacara umat Hindu ini.

Baca Juga: Polsek Krembangan Kawal Pelaksanaan Ibadah Kuningan di Pura Agung Jagad Karana

Saat itu digelar Upacara Sarasati yang dimulai pada pukul 08.00 dan dihadiri sekitar 50 orang umat Hindu serta dipimpin oleh Ratu Pedanda Made, Pemangku Made Pariye, Pemangku Ketut Sudane, Pemangku Gungrai dan Pemangku Komang.

Baca Juga: Personil Polsek Krembangan Kawal Pelaksanaan Upacara Tawur Kasanga di Pura Agung Jagad Karana

Adapun personil yang dilibatkan terdiri dari 9 personil, dipimpin oleh Iptu Sarmin, Panit Reskrim Polsek Krembangan.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Redik Tribawanto, pengamanan dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Polsek Krembangan Gelar Pengamanan Ibadah Melasti di Pura Agung Jagad Karana

“Termasuk juga untuk mengantisipasi kemungkinan aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor),” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal