Seputarperak.com- Patroli kewilayahan dilakukan Aiptu Didit Andriyono, Babinkamtibmas Asemrowo, Polsek Asemrowo, Polres Pelabuha Tanjung Perak, Selasa, 18 September 2018.
Kali ini patroli kewilayahan dilakukan di RW 08, Kelurahan Asemrowo, dimana Aiptu Didit Andriyono menemui sejumlah pemuda yang sedang nongkrong.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Dalam pertemuan itu, dia menyampaikan pesan agar tidak minum minuman keras (miras), karena terbukti membahayakan kesehatan. Dia pun mencontohkan tentang meninggalnya belasan orang warga akibat miras beberapa waktu lalu.
Selain himbauan menjauhi miras, Aiptu Didit juga meminta agar warga saling rukun dan hidup damai.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Apalagi menghadapi Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif yang tinggal beberapa bulan lagi ini. Warga diharapkan tetap rukun meski berbeda pandangan politik.
Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, melalui himbauan anti miras yang disampaikan Aiptu Didit, pihaknya berharap peredaran miras benar-benar hilang dari wilayah hukum Polsek Asemrowo.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Selain melalui himbauan, kami juga rutin melakukan patroli dan pemantauan, untuk mencari tahu peredaran minuman keras. Kami bertekad membersihkan wilayah Asemrowo ini dari miras,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi