Seputarperak.com- Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rutin gelar homecare vaksinasi, Rabu, 8 Desember 2021.
Kegiatan ini berlangsung di Kantor Kelurahan Perak Timur, Jalan Johor No 1A, Kota Surabaya pada pukul 08.30 WIB.
Pada homecare kali ini juga didampingi petugas gabungan untuk mengamankan jalannya vaksinasi diantaranya Aiptu Yon Mariyono selaku Bhabinkamtibmas Perak Timur, Babinsa Perak Timur, Pelda La Ali dan Serda David, SOS Lurah Perak Timur Agus Listya, Kasi Tramtib Kelurahan Perak Timur, Munir, Kasi Pem Kelurahan Perak Timur, Sukendro dan Satgas Linmas Kelurahan Perak Timur, Rapi.
Untuk tenaga kesehatan didatangkan dari Puskesmas Perak Timur, Bu Ria beserta 4 anggotanya.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan himbauan dari petugas dan nakes, mengenai tata cara mendapatkan vaksinasi mulai dari pendaftaran, screening seperti pengecekan suhu badan dan tensi darah serta wawancara singkat mengenai riwayat kesehatan sebagai penentu apakah bisa mendapat vaksin atau ditunda.
Selama kegiatan 4 warga sudah melakukan vaksinasi dengan jenis Astra Zeneca dosis 2.
Kegiatan ini berlangsung setiap hari dengan tujuan warga yang belum melakukan vaksin bisa segera melakukan vaksinasi dengan dekat dan mudah. Sehingga dapat menekan angka penyebaran Covid-19 yang ada di wilayah Surabaya. (hum)
Editor : Redaksi