Seputarperak.com- Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak laksanakan kegiatan vaksinasi untuk masyarakat umum, Selasa, 12 April 2022.
Kegiatan ini dilaksanakan pada pagi hari sekitar pukul 09.00 WIB hingga pukul 11.15 WIB di Mapolsek Pabean Cantikan, Jalan Stasiun Kota No 9, Kelurahan Bongkaran, Kecamatan Pabean Cantikan, Kota Surabaya.
Adapun petugas yang hadir di lokasi diantaranya Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Hegy Renanta, S,T, S.I.K beserta personil tenaga kesehatan dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Seperti biasa kegiatan vaksinasi diawali dengan pendaftaran dengan menunjukkan bukti fotokopi eKTP dan mengisi formulir. Kemudian dilanjutkan dengan proses screening seperti pengecekan suhu badan, tensi darah serta yang terakhir adalah pasien sedikit diberi pertanyaan mengenai riwayat kesehatan sebagai pertimbangan apakah boleh mendapatkan vaksinasi atau ditunda.
Selama pelaksanaan terpantau para peserta sudah mentaati peraturan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan menjaga jarak.
Hasil dari kegiatan vaksinasi ini didapati sebanyak 60 warga sudah melakukan vaksinasi dosis 3 jenis Pfizer, dan tidak ditemukan ada kendala atau kelihan setelah melakukan vaksinasi.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan setiap hari dengan harapan seluruh warga sudah melakukan vaksinasi sehingga penyebaran Covid-19 dapat ditekan bahkan dihentikan. (hum)
Editor : Redaksi