Seputarperak.com- Patroli dialogis dilakukan personil Satuan Sabhara (Satsabhara) Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Pasar Ujung, didampingi petugas sekuriti Pelindo III, Rabu pagi, 3 Oktober 2018.
Dalam kunjungannya, personil Satsabhara menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada pedagang di Pasar Ujung.
Baca Juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN
Mereka dihimbau untuk mewaspadai para pembeli, karena tidak menutup kemungkinan ada satu diantaranya yang memiliki niat jahat dengan melakukan pencurian.
Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C
Selain itu para pedagang di Pasar Ujung juga dihimbau waspada terhadap peredaran uang palsu, dengan mengecek setiap uang lembaran Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu yang dibayar oleh pengunjung.
Diterangkan Kasat Sabhara Polres Tanjung Perak, peredaran uang palsu yang terjadi belakangan ini cukup meresahkan. Untuk itu pihaknya terus menyampaikan himbauan waspada uang palsu kepada masyarakat.
Baca Juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M
“Kami menghimbau agar masyarakat, khususnya pedagang, untuk berhati-hati saat menerima pembayaran. Lakukan 3 D (Dilihat, Diraba dan Diterawang) untuk memastikan uang yang diterima benar-benar asli,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi