Seputarperak.com- Dalam rangka menciptakan Pemilu 2019 damai, aman dan sejuk di wilayahnya, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melalui para Babinkamtibmas terus merangkul tokoh masyarakat (tomas) di lingkungan masing-masing.
Hal ini salah satunya dilakukan Bripka Busaryanto, Babinkamtibmas Dupak, Polsek Krembangan, saat sambang ke kampung Bangunrejo, Jumat sore, 12 Oktober 2018.
Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Disana dia menemui Bapak Sugito, salah seorang tomas yang cukup dihormati oleh warga setempat.
Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Kepada Bapak Sugito, Bripka Busaryanto menyampaikan pesan agar ikut menyosialisasikan Pemilu 2019 damai, aman dan sejuk kepada masyarakat. Termasuk memberikan himbauan jaga kerukunan, waspada berita hoax dan hal-hal lain yang dapat merusak harapan terciptanya Pemilu 2019 yang damai, aman dan sejuk.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, dengan merangkul tomas, maka harapan tercitanya Pemilu damai lebih mudah terwujud.
Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Karena para tomas adalah orang-orang yang memiliki pengaruh. Jadi, apapun yang mereka sampaikan masyarakat pasti akan menurut. Inilah yang membuat kami merasa perlu untuk merangkul tomas,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi