Polsek Semampir Terus Suarakan Himbauan Kamtibmas

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Himbauan kamtibmas disampaikan Aiptu Muhadi Syukur, Babinkamtibmas Sidotopo, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada warga yang berkunjung ke kantor kelurahan, Sabtu siang, 20 Oktober 2018.

Kepada warga yang saat itu datang untuk mengurus keperluan surat-surat, Aiptu Muhadi Syukur berpesan agar berhati-hati saat memarkir motor.

Baca Juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Meski ada petugas parkir, namun pegamanan tetap harus dilakukan sendiri. Diantaranya dengan memasang gembok pengaman pada roda depan sepeda motor, agar tidak menjadi incaran pelaku Curanmor.

Baca Juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Selain itu warga juga dipesan agar menjaga kerukunan antar tetangga, terutama dalam menyambut Pemilu. Mereka diminta tidak bermusuhan, meski berbeda pandangan politik dalam Pemilu 2019.

Diterangkan Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, pesan-pesan kamtibmas ini terus disampaikan sebagai bagian dari upaya untuk mengamankan wilayahnya.

Baca Juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Kami akan terus berusaha menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Namun, semua itu tentu tidak dapat terwujud tanpa peran serta masyarakat sendiri. Mereka juga harus waspada dan berhati-hati. Karena kejahatan tidak hanya terjadi lantaran niat pelakunya, tetapi karena adanya kesempatan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal