Polsek Krembangan Pantau Ketinggian Debit Sungai Tanjung Sadari, Terpantau Dalam Batas Normal

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak laksanakan pengecekan debit air di Pompa Air Tanjung Sadari dan Dupak, Minggu, 4 Juni 2023.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan personil Polsek Krembangan dalam mengantisipasi adanya potensi bencana banjir.

Saat pemantauan, kondisi air masih dalam ketinggian normal yakni di angka 135 cm dan tidak terlihat adanya tanda-tanda terjadinya banjir.

Menurut Kapolsek Krembangan, kegiatan ini setiap hari dilaksanakan baik pagi ataupun siang hari dan langsung dilaporkan ke petugas Satgas Penanggulangan Bencana Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

“Dengan adanya pemantauan rutin ini diharapkan petugas bisa mengetahui kondisi sungai dan pintu air lebih awal serta meminimalisir dan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan saat terjadi banjir.” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal